Panduan Lengkap Memahami Freepik dan Bagaimana cara Daftar dan Menghasilkan Dollar di Freepik?
Pengantar
Pernahkah Anda mendengar tentang Freepik?
Hmmmm.....gak usah dijawab ya....!!!
Nih saya jelaskan semuanya di tulisan ini. Jadi....
Freepik adalah salah satu Agensi Microstock terpopuler yang menawarkan ribuan Stock Desain dan Foto secara Free dan Premium. Di Freepik kamu dapat menemukan bermacam-macam ilustrasi eksklusif, desain grafis berkualitas tinggi, Foto dan desain PSD dan konten berbasis pengguna yang tak terhitung banyaknya yang dapat membantu anda untuk mengerjakan proyek desain anda!
Hingga saat ini Freepik telah mencapai kurang lebih 800 juta unduhan. Dan merupakan salah satu agensi yang jumlah downloadnya terbanyak dan tercepat. Hal ini disebabkan karena 'Model Kontributor' mereka yang berbeda dengan menggabungkan sistem Premium, Mix Contributor dan Ekslusif dalam satu Platform. Dengan begitu jenis Vectornya juga bermacam-macam. Ada yang free dan ada yang premium.
Jika Anda ingin memulai Berjualan atau Berlangganan di Freepik dan tidak tahu harus mulai dari mana, berikut adalah panduan lengkap tentang apa itu Freepik, apa yang ditawarkannya, dan bagaimana Anda dapat memanfaatkan sumber dayanya untuk menghasilkan uang?
Apa itu Freepik?
Intinya, Freepik adalah platform atau Agensi Microstock yang menawarkan bermacam-macam stock desain unik termasuk vektor, dan stok foto untuk desainer. Platform ini idealnya mengunggah lebih dari 80000 sumber daya gratis yang berbeda setiap bulan, baik dari tim profesional dalam perusahaan atau komunitas besar seniman vector (Ekslusif Kontributor) dan kontributor desainer grafis berbasis Premium.
Kelebihan dari Freepik dibanding agensi Microstock lainnya adalah ia dikemas dengan penawaran desain Secara Gratis namun harus melampirkan atribusi dalam penggunaannya. Kecuali jika kamu berlangganan secara eklusif atau premium maka atribusi tidaklah diharuskan namun masih ada pemabatasan penggunaan khususnya berkaitan dengan logo. Dengan berlangganan kamu juga akan mendapatkan akses ke semua stock yang ada di website tersebut.
Bagaimana itu bekerja?
Tidak seperti microstock atau platform stok lainnya, pengguna di Freepik dapat mengakses beragam sumber daya grafis secara gratis - sekitar 40% dari konten yang tersedia - meskipun dalam kondisi terntentu Anda wajib mengatribusikan gambar yang Anda gunakan atau kemudian unduh. Ketentuan ini dikenal sebagai Free Business Model.
Freepik juga memiliki Paket Premium, yang memungkinkan pengguna untuk mengakses semua konten yang ditawarkannya hanya dengan 7,49 Euro per bulan - semuanya tanpa harus mengatributkan. Terlebih lagi, paket ini membuka Anda ke beberapa grafik dan ilustrasi berbeda yang hanya tersedia untuk pengguna Premium.
Kategori konten: konten apa yang dapat Anda jual?
Di Freepik anda memungkinkan menjual 3 jenis konten yaitu: Foto, Vektor, dan file PSD. Mereka juga menerima file CSV dengan metadata untuk hampir semua materi. Meskipun demikian, masing-masing jenis konten ini harus memenuhi persyaratan unik tertentu sebelum platform menyetujuinya.
Persyaratan atau Kriteria untuk konten Freepik
Vektor
Anda harus mengupload gambar preview dalam format .jpg standar dengan minimal dimensinya 4 Megapixel, sedangkan gambar yang dapat diedit dalam format .eps. Setiap file ini harus memiliki nama yang sama.
Foto
Foto harus dalam format .jpg standar dengan minimal dimensinya 4 Megapixel.
File PSD
Gambar preview harus dalam format.jpg dengan minimal dimensinya 4 Megapixel dengan yang dapat diedit dalam format .psd standar. Juga, harus memiliki nama yang sama.
Selain itu, persyaratan mendasar lainnya adalah desain dan gambar yang Anda unggah harus harus 100% asli karya pribadi.
Baca selengkapnya disini:
Kriteria Desain Vector Freepik
Cara menghasilkan Dollar di Freepik: model Kontributor dan Referral
Salah satu alasan utama mengapa Freepik menempatkan dirinya sebagai Tempat Download Aset Grafis secara gratis Terpopuler di dunia adalah karena di Freepik memungkinkan Anda menghasilkan Dollar dengan berjualan desain dengan Skema atau Model Kontributor.
Lalu, bagaimana Anda bisa mendapatkan uang di Freepik? Sederhana… Buat akun Kontributor Anda, lalu unggah karya anda seperti disebutkan diatas, dan mulailah menghasilkan uang. Semudah itu! Asalkan Anda membuat konten unik dan berkualitas tinggi yang berpotensi menguntungkan dan dapat digunakan, dan yang disukai orang, Anda akan menghasilkan earning secara signifikan.
Jika ingin penjelasan lengkapnya silahkan baca tulisan ini:
Cara Daftar dan menghasilkan Dollar di Freepik.com
Bagaimana Model Kontributornya?
Dengan menjadi Kontributor di Freepik Anda bisa mendapatkan Royalty dari setiap Karya yang terdownload. Harga perdownloadnya berkisar 0,08 Euro. Sistem kontributor ini dimulai sejak 2015, yang bertujuan untuk membantu pengguna menghasilkan uang di platform ini. Kontributor ini memiliki tiga Level utama. Setiap level ditentukan berdasarkan pencapaian tertentu.
Level Kontributor Freepik:
Level 1: Ini adalah tingkat pertama dan langkah pertama bagi kontributor baru.Bisa dikatakan Level ini adalah Ujian sebelum betul-betul resmi menjadi Kontributor. Di level ini, Anda perlu mengunggah 20 gambar. Anda tetap di level ini sampai akun Anda mencapai 20 gambar yang dipublikasikan. Pengguna Tingkat 1 biasanya mengunggah gambar mereka menggunakan Metode Unggahan Web.
Level 2: Setelah Anda memiliki 20 file yang diterbitkan, Anda pergi ke tingkat berikutnya atau bisa dikatakan pada Level ini Anda telah resmi menjadi Kontributor Freepik. Di level ini, Anda dapat mengunggah maksimal 100 gambar. Seperti level 1, Anda harus mengupload 100 file yang diperlukan sebelum melanjutkan ke level berikutnya. Kontributor Tingkat 2 juga menggunakan Metode Pengunggahan Web yang disebutkan sebelumnya.
Level 3: Ini adalah level tertinggi yang bisa dicapai kontributor. Di level ini, Anda harus mengupload antara 20 -1000 file. Namun, kamu sudah bisa menggunakan metode upload menggunakan FTP, artinya dengan FTP kamu bisa mengupload sampai 1000 File sekali upload.
Baca juga ini:
Perbedaan Kontributor Non Eksklusif dan Eksklusif di Freepik.com
Bagaimana Model Referralnya?
Sistem Referral di Freepik sebenarnya lumayan Simple. Cukup dengan mengajak seseorang untuk bergabung atau mendaftar di Freepik dan diterima menjadi Kontributor di Freepik kamu akan mendapatkan komisi 50$. Untuk mengajak orang bergabung menjadi kontributor Freepik tiap-tiap kontributor dibekali link Referral masing-masing yang dapak kamu lihat dibagian Dasboard.
Berapa banyak uang yang akan Anda dapatkan sebagai kontributor?
Pendapatan Kontributor Freepik didasarkan atas jumlah Download yang nilainya diakumulasikan berdasarkan Presentase download. Namun nilainya pada dasarnya tidak tetap, meskipun harga rata-rata perdownloadnya sekitar 0,08 Euro. Penyebanya karena sistem ke Anggotaan di Freepik menggunakan sistem Premium Subscription dan Free Subscription.
Tentu saja sebagai kontributor , anda akan mendapatkan lebih banyak penghasilan jika semakin banyak Pendownload atau member Premium tergabung di Freepik.
Bagaimana Perhitungan Komisi di Freepik?
Nah...Seperti yang saya singgung sebelumnya bahwa pada dasarnya harga perdownload file di Freepik itu tidak memiliki ketetapan Pasti. Karena perhitungannya itu memiliki rumus yang kira-kira kalau di deskripsikan seperti berikut:
Perhari Freepik akan menghitung jumlah keseluruhan Biaya Langganan dan kemudian menghitung jumlah Total langganan Eklusif Perhari. Setelah itu dilakukan perhitungan jumlah total Unduhan secara keseluruhan. Nah...di akhir Total langganan harian rata-rata kemudian dibagi dengan jumlah total unduhan. Dengan demikian dapat ditentukan harga 'per ilustrasi' keseluruhan secara eksklusif untuk hari itu. Angka itu akan dikalikan dengan 0,5 untuk menghitung tarif 50%.(Nah....bingungkan. Ya...maklumlah perhitungan pastinya sebenarnya hanya bisa dilakukan team Freepik....yang jelas metodenya seperti itu) jadi jangan kaget jika kamu merasa kok ada perbedaan besaran Komisi atau earning hari A dengan Hari B padahal jumlah downloadnya sama.
Metode Pembayaran yang diterima di Freepik?
Semua pembayaran di Freepik biasanya dilakukan melalui Payoneer atau Paypal.
Peringkat Alexa Freepik
Sejak diluncurkan pada tahun 2010, Freepik telah berubah menjadi platform gambar gratis yang sangat menonjol, dengan peringkat Alexa di 600 teratas. Freepik telah berkembang seiring waktu berhasil menggambarkan bahwa industri ini masih sangat menggiurkan. Selain peringkat 600 besar, Alexa juga punya beberapa statistik menarik yang bisa memandu Anda dalam menentukan cara meraup keuntungan maksimal, di antaranya:
Minat Pemirsa Freepik: Pengunjung Freepik telah menunjukkan minat yang signifikan dalam kategori Komputer dan Teknologi. 71% pengunjung Freepik mengunjungi situs yang berhubungan dengan Grafik.
Keterlibatan Global dan lalu lintas internet: Freepik peringkat # 1.897 tentang lalu lintas internet global dan Keterlibatan.
Geografi Pemirsa: Sesuai peringkat Alexa, sebagian besar orang yang mengunjungi Freepik berasal dari AS (17,4%), dengan India (17%), dan Brasil (5,7%) masing-masing berada di urutan kedua dan ketiga.
Kisah-kisah Kontributor di Freepik.
Kisah-kisah kontributor yang sukses di Freepik sebenarnya lumayan banyak dan berasal dari negara yang beragam pula. Namun untuk kesempatan ini saya lebih ingin membahas kisah-kisah dari Kontriburo freepik yang berasal dari Indonesia sebagai berikut:
Merupakan salah satu kontributor Indonesia yang fokus berjualan Illustrasi Cat Air atau Watercolor Illustration. Mbak Diah....sendiri adalah seorang ibu rumah tangga yang sudah bisa menghidupi keluarganya dari berjualan Stock desain di Freepik. Untuk kisah selengkapnya bisa baca petikan wawancara antara Freepik dengan mbak Diah disini
Fikri atau nama Akun Kontributornya @hellasfellas, adalah salah satu kontributor Freepik yang sempat di Interview Langsung oleh Team Freepik. Meski jumlah download karyanya tidak terbilang banyak akan tetapi keunikan Niche yang dibuatnya yaitu Desain Isometric mengundang ketertarikan oleh Team Freepik. Untuk kisah selengkapnya bisa baca petikan wawancara antara Freepik dengan mas Muhammad Fikri.
Yusufsangdes atau Saya Sendiri (penulis) adalah seorang Kontributor Freepik yang diangkat oleh team Freepik untuk menjadi Freepik Ambassador untuk Indonesia. Saya bergabung di Freepik sejak 2018 dan setahun setelahnya saya diangkat menjadi Ambassador bersama mbak Silvia Natalia. Pengangkatan Ambassador ini dikarena dianggap bisa mempromosikan Freepik di Indonesia melalui Blog dan Youtube. Untuk mengunjungi blog saya bisa langsung ke www.sangdes.com atau di channel youtube saya di www.youtube.com/yusufsangdes.
Selain ke-3 Kontributor diatas kamu juga bisa membaca kisah-kisah kontributor lainnya disini: https://www.freepik.com/blog/category/contributor/interviews/
Kesimpulan
Sejak didirikan pada tahun 2010, Freepik telah berkembang menjadi bisnis yang menguntungkan dan sukses. Hal itu terlihat dari Rangking di Alexa dan banyaknya cerita-cerita sukses kontributor Freepik diatas tadi.
Yusuf sangdes | 2021
Belum baca tulisan ini:
Strategi Upload 20 Desain Pertama di Freepik pada Kesempatan Kedua (100% Berhasil)
Thanks for reading & sharing SangDesStock
0 komentar:
Posting Komentar