Pengertian Logo dan Manfaat Logo bagi sebuah Perusahaan
Logo adalah simbol grafis yang mewakili identitas visual suatu perusahaan, organisasi, atau merek produk. Logo memainkan peran penting dalam membangun merek dan membedakan suatu perusahaan atau merek dari pesaingnya. Logo harus mudah diingat, mudah dikenali, dan memiliki pesan yang jelas dan terkait dengan perusahaan atau merek tersebut. Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan pengertian logo secara detail dan bagaimana desain logo dapat mempengaruhi percepatan dan membedakan suatu merek.
Foto oleh Eva Bronzini: https://www.pexels.com/id-id/foto/ditulis-tangan-pemasaran-desain-kerja-7661590/ |
Pengertian Logo
Logo adalah simbol atau emblem yang mewakili identitas visual suatu perusahaan, organisasi, atau merek produk. Logo biasanya terdiri dari gambar atau ikon, serta teks seperti nama perusahaan atau merek. Logo memainkan peran penting dalam membangun merek dan membedakan suatu perusahaan atau merek dari pesaingnya. Logo harus mudah diingat, mudah dikenali, dan memiliki pesan yang jelas dan terkait dengan perusahaan atau merek tersebut. Desain logo yang baik harus mencerminkan nilai dan visi perusahaan atau merek, serta mampu menjadi identitas visual yang unik dan menonjol.
Berikut adalah beberapa definisi logo menurut beberapa ahli:
1. David Airey - Seorang desainer grafis dan penulis buku "Logo Design Love" - mengatakan bahwa logo adalah "representasi visual dari identitas sebuah merek".
2. Michael Bierut - Seorang desainer grafis dan pengajar di Yale School of Art - mengatakan bahwa logo adalah "simbol grafis yang mewakili organisasi atau produk".
3. Sagi Haviv - Seorang desainer grafis dan rekan di desain firma Chermayeff & Geismar & Haviv - mengatakan bahwa logo adalah "simbol visual yang mewakili suatu organisasi atau produk dan membantu menciptakan pengenalan dan membedakan mereka dari pesaing".
4. Bill Gardner - Seorang desainer grafis dan pendiri LogoLounge - mengatakan bahwa logo adalah "identitas visual dari suatu perusahaan atau produk".
Semuanya setuju bahwa logo adalah simbol grafis yang menjadi identitas visual suatu perusahaan, organisasi, atau merek produk, dan bertugas membantu menciptakan pengenalan dan membedakan mereka dari pesaing.
Berikut adalah beberapa manfaat logo bagi sebuah perusahaan:
1. Membangun identitas merek - Logo membantu membangun identitas merek dan membedakan perusahaan dari pesaing. Logo harus mencerminkan nilai dan visi perusahaan dan memiliki pesan yang jelas dan terkait.
2. Memperkuat pengenalan merek - Logo yang baik harus mudah diingat dan mudah dikenali, sehingga membantu memperkuat pengenalan merek.
3. Meningkatkan kredibilitas - Logo yang profesional dan berkualitas tinggi membantu meningkatkan kredibilitas perusahaan dan membantu membangun kepercayaan pelanggan terhadap merek.
4. Mendorong pengalaman pelanggan - Logo dapat membantu menciptakan pengalaman pelanggan yang positif dan membantu memperkuat hubungan merek dengan pelanggan.
5. Meningkatkan daya tarik pasar - Logo yang menonjol dan memikat membantu meningkatkan daya tarik pasar dan membantu memperkuat posisi perusahaan dalam industri.
6. Mempermudah dalam memasarkan produk - Logo yang unik dan menonjol membantu mempermudah proses memasarkan produk perusahaan dan membantu memperkuat pengenalan merek.
7. Meningkatkan nilai jangka panjang - Logo yang kuat dan terkenal membantu meningkatkan nilai jangka panjang perusahaan dan membantu membangun merek yang kuat dan stabil.
Dengan demikian, logo memegang peran penting dalam membangun merek dan membantu memperkuat posisi perusahaan dalam industri. Logo harus menjadi bagian integral dari strategi pemasaran dan komunikasi perusahaan.
Secara keseluruhan, logo memegang peran penting dalam membangun merek dan membedakan suatu perusahaan atau merek dari pesaingnya. Desain logo yang baik harus mencerminkan nilai dan visi perusahaan atau merek, serta mampu menjadi identitas visual yang unik dan menonjol. Oleh karena itu, memahami pengertian logo dan bagaimana desain logo dapat mempengaruhi percepatan dan membedakan suatu merek sangat penting bagi setiap perusahaan atau organisasi. Dengan menciptakan logo yang kuat dan menonjol, perusahaan dapat membangun merek yang kuat dan dikenal oleh masyarakat.
Yusuf Sangdes | 2023
Suasana salah satu Lorong yang penuh dengan Hiasan-hiasan bertema Kemerdekaan Republik Indonesia. Foto:yusufsangdes |
Perubahan Logo Kemerdekaan Republik Indonesia dari tahun 2005-2014 |
Logo Kemerdekaan Republik Indonesia dari tahun 2014-2018 |
Huruf atau Font Logo 73 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Download Fontnya DISINI |
Warna Logo 73 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia |
Makna Filosofis dan Pedoman Penggunaan Logo 73 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia
Posted by SangDesStock on 8/05/2018
Perubahan Logo Google Adsense dari masa ke masa |
Perubahan Logo Lama menjadi Logo Baru Google Adsense |
Hari ini, Rabu, 9 November Kota Makassar genap berumur 409 tahun. Hal itu ditandai dengan sebuah logo 409 tahun Makassar. Logo ini sendiri telah dipublikasikan beberapa hari lalu. Entah siapa creator Logo ini, karena tak ada launching resmi yang dilakukan oleh pihak pemerintah kota. Logo ini terpublikasi begitu saja baik secara online (bisa dilihat di website www.makassarkota.go.id) ataupun offline melaluli baliho, Koran atau spanduk-spanduk yang terpasang pinggir jalan.
Logo 407 dan 408 tahun Kota Makassar |
Oleh kartena itu saya berusaha memaknai filosofi dari logo itu. Karena menurut saya di era keterbukaan ini, seyogyanya filosofi logo itu perlu disampaikan kemasyarakat sehingga berdampak lebih mendalam ke hati masyarakat. Seperti kata pepatah Tak kenal Maka Tak sayang, apalah gunanya mengenal wajah seseorang tanpa mengenal siapa namanya, di mana dia tinggal dan seluk beluk yang lain.
Inspirasi Logo 409 Tahun Kota Makassar |
Memaknai Filosofi Logo 409 Tahun Kota Makassar (Sebuah Persepsi)
Posted by SangDesStock on 11/08/2016
Beberapa Contoh Logo yang saya jual di Shutterstock |
(Untuk tata cara daftar di Shutterstock secara lengkap bisa baca DISINI)
Setelah Sign Up maka mari kita kenali dulu kriteria logo yang bisa kita jual:
- Original. Di Shutterstock originalitas karya sudah menjadi keharusan, utamanya terkait dengan desain Logo. Logo yang tidak orisinil akan membuat Akun kita di banned oleh pihak Shutterstock karena melanggar TOS, yaitu tidak boleh menjiplak atau meniru sebuah logo perusaahan atau Trademark.
- Kreatif. Tentu saja logo yang original itu bersifat kreatif. Kreatifitas dalam ini cenderung kepada hal-hal unik dan menarik. Logo yang Original tapi tidak unik bakalan tidak dilirik oleh pembeli. Jadi mesti kreatif ya!!!
Logo ini adalah logo salah satu logo yang kreatif, karena menggabungkan dua bentuk yatiu bentuk merpati dan Love yang menggambarkan perdamaian - Logo dalam bentuk Eps. Meskipun logo kita sudah kreatif dan original namun tidak memnuhi kriteria ketiga ini, maka ujung-ujungnya bakalan di reject oleh reviewer Shutterstock. Karena logo yang bisa dijual di Shutterstock itu harus dalam bentuk vector Eps.10 atau 8 (proses pembuatan vector eps.8 atau 10 bisa dibaca disini), ketentuan ini juga berlaku untuk semua vector dengan kategori lain. Nah, mengapa harus Eps 10 atau 8?jawabanya adalah karena jenis vector ini memungkinkan untuk di customize di semua Software berbasis vector.
- Keyword dan Deskripsi yang bersifat Umum. Kapan dan Mengapa hal ini mesti dilakukan? Hal ini kita lakukan saat mengupload logo kita. Nah, saat pemberian deskripsi sebaiknya memberikan nama-nama yang umum, maksudnya tidak berorientasi pada nama sebuah Perusaahan atau trademark yang spesifik karena kembali akan melanggar TOS tadi. Nama-nama yang bersifat umum biasanya “Star logo Vector”, “Nature Logo vector”, dll. Begitupun dengan keywordnya, tidak boleh menyebutkan Trademark atau merek tertentu.
- Membuat sketsa. Biasakan sebelum membuat logo di software desain, sebaiknya buat dulu sketsa-sketsa di atas kertas. Hal ini untuk menghindari penjiplakan karya dan mencapai logo yang original. Selain itu, kelak sketsa ini sangat bermanfaat jikalau tanpa sengaja logo yang kita buat menyerupai sebuah logo Perusahaan (90% mirip). Nah, sketsa inilah yang bakalan kita kirimkan ke Shutterstock untuk membuktikan bahwa logo kita benar-benar Original dan telah melalui proses yang seharusnya.
Proses Sketsa Logo yang saya lakukan sebelum proses vectorize - Skimming. Ini bukan istilah “membaca cepat” akan tetapi Istilah ini sebenarnya istilah yang saya buat sendiri. Maksudnya sebelum kita mengupload logo kita, maka sebaiknya kita melihat secara sekilas dulu logo lain dengan nama-nama yang sama langsung di situs Shutterstock. Tujuannya untuk memastikan bahwa logo kita memang unik dibanding logo yang lain. Perhatikan proses skimming digambar dibawah.
Proses Skimming untuk Keyword Star Logo - Vectorize. Nah sketsa –sketsa yang kita buat itu kemudian kita Vectorize (membuat menjadi vector). Untuk melakukan hal ini maka kita wajib menggunakan Software Adobe illustrator (AI). Karena untuk mendapatkan Vector Eps.8 atau 10 hanya bisa di ekspor di software itu. Akan tetapi buat pengguna software Coreldraw (cdr) tak usah khawatir, karena Vectorize logo juga bisa kita lakukan ter;lebih dahulu di CDR kemudian hasil akhirnya kita Export di AI.
Salah satu Proses dari Sketsa sampai menjadi Logo yang siap dijual di Shutterstock Untuk proses pembuatan Vectornya silahkan lihat video dibawah.
Baca: Panduan Lengkap Daftar Shutterstock